KROMPOL.DESA.ID -(27/08) Jalan sehat sebagai penutup rangkaian kegiatan peringatan HUT RI -78 di Desa Krompol ,Kecamatan Bringin ,Kabupaten Ngawi di ikuti seluruh masyarakat Desa Krompol dengan rute Kantor Desa Krompol - Pasar Desa - Sawah Bengkok - kantor Desa dengan jarak kurang lebih 2 KM
kegiatan jalan sehat yang di selenggarakan oleh Pemerintah Desa bekerjasama dengan Karang Taruna Bakti Muda Desa Krompol dan para sponsor para pengusaha di Desa Krompol yang memberikan sumbangan hadiah
hadiah yang di undi terbagi menjadi hadiah hiburan berupa sarung ,payung,alat alat rumah tangga,alat pertanian dan hadiah utama berupa mesin cuci ,sepeda gunung,dan TV LCD.
Masyarakat mengharapkan kegiatan jalan sehat dapat terselenggara setiap tahun agar selalu mejadikan hiburan dan menyehatkan badan.